fbpx

5 Ide Kreatif Di Tempat Kerja Agar Lebih Produktif

Bagikan artikel ini

Ide kreatif di tempat kerja

Semangat dan produktivitas merupakan 2 hal yang penting dalam bekerja. Karena dengan hal tersebut karyawan dapat meningkatkan profit atau keuntungan perusahaan tempatnya bekerja. Sudah selayaknya perusahaan menciptakan kondisi lingkungan kerja yang nyaman bagi seluruh karyawan. Apabila perusahaan mendukung hal tersebut, maka karyawan akan memiliki semangat dan produktivitas yang tinggi dalam bekerja.

Tidak hanya lingkungan kerja yang nyaman dapat meningkatkan semangat dan produktivitas karyawan. Ada banyak faktor lainnya yang juga berperan dalam meningkatkan semangat dan produktivitas karyawan, seperti hubungan dengan rekan kerja, hubungan dengan atasan, job description, budaya perusahaan, dan lain sebagainya. Selain beberapa faktor tersebut, perusahaan juga harus bisa menerapkan ide – ide kreatif di tempat kerja untuk dapat meningkatkan produktivitas kerja karyawan. Berikut ini beberapa Ide kreatif di tempat kerja untuk meningkatkan semangat dan produktivitas karyawan.

Mengadakan kegiatan bersama

Mengadakan kegiatan bersama di luar kantor dengan suasana yang santai dapat menghilangkan rasa jenuh para karyawan terhadap pekerjaannya. Tidak hanya itu, hal ini juga dapat meningkatkan rasa kepedulian antar karyawan. Ada beberapa jenis kegiatan yang bisa dilakukan untuk meningkatkan rasa kebersamaan ini seperti: bakti sosial, outbound, nonton bareng, olahraga bareng, dan lain sebagainya. Kegiatan ini pun dapat dilaksanakan secara rutin atau 1 bulan sekali, 6 bulan sekali, atau 1 tahun sekali.

Baca Selengkapnya :   FAQ : Penelusuran Data - Dashboard Mobile

Membuat satu hari tematik

Menjalankan rutinitas pekerjaan dapat membuat sesuatu yang monoton bagi karyawan. Memberikan kesempatan agar ada 1 hari yang berbeda di setiap bulannya, dapat menjadi sesuatu yang menyenangkan bagi para karyawan. 1 hari tematik sebaiknya dilakukan dengan tema yang berbeda di setiap bulannya. Hal ini perlu dilakukan agar karyawan merasa memiliki tantangan kecil. 

Membentuk klub hobi

Setiap karyawan tentu memiliki hobi masing-masing. Guna menampung hobi tersebut, ada baiknya perusahaan memberikan kesempatan bagi karyawan untuk dapat membentuk klub-klub sesuai hobi mereka. Masing-masing klub  tersebut dapat membuat aktivitas di luar kantor, seperti latihan futsal, bahkan hingga mengikuti turnamen futsal antar kantor. Tentu tidak semua hobi perlu diakomodasi, hal tersebut tergantung dengan kondisi perusahaan.

Beri kesempatan berpendapat dan bereksperimen

Biasanya karyawan akan merasa senang apabila aspirasi mereka didengarkan, karena mereka merasa dianggap sebagai bagian dari perusahaan. Tak jarang karyawan memiliki ide cemerlang yang tak pernah terpikirkan oleh atasan, akan tetapi banyak perusahaan tidak memiliki budaya untuk mendengarkan karyawan. Maka dari itu karyawan juga perlu diberikan kebebasan untuk bereksperimen. Namun hal ini agak sulit dilakukan apabila perusahaan yang sudah bertahun-tahun bekerja dengan prosedur baku yang begitu ketat.

Baca Selengkapnya :   Ini Dia 6 Jenis Pengangguran Yang Ada di Indonesia

Perhatikan kesehatan dan kebahagiaan karyawan

Kerja keras dapat menyebabkan karyawan stres, kelelahan, dan sakit. Dampaknya, produktivitas juga akan menurun. Oleh karena itu, sebaiknya perusahaan perlu berpikir lebih humanis dengan memberikan perhatian pada kesehatan karyawannya. Banyak cara yang bisa dilakukan, antara lain seperti  memberikan keanggotaan gym, menyediakan fasilitas fitness di kantor ataupun menyediakan makanan sehat.

Daftar Isi

Categories

Jangan Lewatkan Kesempatan Menjadi Reseller Kami!

Bergabung sekarang dan nikmati keuntungannya!