fbpx

Cara Mengatur Keuangan di Tanggal Muda Agar Aman

Bagikan artikel ini

cara mengatur keuangan di tanggal muda

Mengatur keuangan bukanlah hal mudah yang bisa dikerjakan semua orang. Apalagi dengan gaya hidup yang berbeda, tentunya masing-masing orang menemukan tantangannya sendiri. Ketika keuangan dalam keadaan terbaiknya di tanggal muda, terkadang kita pun merasa terlena. Menjadi impulsif adalah salah satu kebiasaan yang harus dikurangi. Apalagi jika Anda memiliki tanggungan.

Jangan sampai besar pasak daripada tiang. Sudah saatnya Anda mencapai kebebasan finansial sejak dini. Ada beberapa cara mengatur keuangan di tanggal muda yang bisa Anda ikuti. Simak ulasan lengkap dari SmartPresence berikut ini:

Cara mengatur keuangan di tanggal muda

 1. Kontrol diri sendiri

Tentu cara yang pertama adalah dengan mengontrol diri sendiri terlebih dahulu. Pasalnya memang kadang nafsu menjadi lebih tinggi akibat merasa punya uang banyak. Apalagi ketika habis gajian, rasanya pasti hanya ingin membahagiakan diri setelah bekerja keras selama satu bulan.

Memang membahagiakan diri sendiri itu perlu dan menjadi kebutuhan. Tapi jangan sampai berlebihan. Yang penting adalah jangan sampai jumlah pengeluaran lebih banyak daripada pemasukan. Apalagi jika Anda pun masih memiliki cicilan atau hutang yang harus dibayarkan setiap bulannya.

Baca Selengkapnya :   Apa itu CSR? Ini Arti, Tujuan, dan Contoh

Jadi sebisa mungkin, kontrol diri sendiri terlebih dahulu setiap habis gajian ya. Untuk urusan memuaskan diri sendiri, Anda bisa memilih untuk menabungnya terlebih dahulu dan digunakan untuk traveling, dibandingkan habis tanpa alasan jelas hanya untuk makan, belanja yang tidak perlu, atau nongkrong.

2. Mencatat keseluruhan anggaran

Tentu hal yang harus dilakukan selanjutnya adalah mencatat semua anggaran. Mungkin tak harus mencatat keseluruhan anggaran secara detail dan mendalam. Anda bisa mengawalinya dengan mencatat semua pengeluaran wajib.

Pengeluaran wajib ini misalnya adalah, cicilan atau tagihan yang harus dibayarkan, anggaran bensin, hingga pulsa. Setelah mencatat, setidaknya Anda tahu berapa pendapatan bersih yang ada setelah dikurangi dengan pengeluaran wajib.

Dengan mencatat tentu Anda akan lebih tahu kemana uang Anda pergi di tanggal tua. Karena tidak ada dokumentasi yang jelas, terkadang di pertengahan bulan beberapa orang suka bertanya-tanya akibat uang di tabungan yang hanya tinggal setengah. Padahal Anda menggunakannya cukup banyak di awal bulan. Catat segala anggaran Anda tiap bulan. Begitu pula jika ada pemasukan lebih atau pengeluaran tidak terduga.

Baca Selengkapnya :   Pentingnya Absensi Mobile dengan GPS

Selain mencatat, memiliki slip gaji juga penting, lho. Hal ini berguna untuk memastikan jumlah gaji yang Anda terima sesuai setiap bulannya. Simak beberapa alasan penting lainnya, di sini.

3. Segera bayar tagihan dan cicilan

Jika berbicara soal ideal, jumlah cicilan dan tagihan Anda seharusnya tidak melebihi 30% dari jumlah pendapatan Anda. Biasanya jika melebihi presentase tersebut, kondisi keuangan Anda bisa dibilang waspada, karena kemungkinan pengeluaran tidak terduga itu besar setiap bulannya dan akhirnya pengeluaran bisa lebih besar dari pendapatan.

Pastikan di tanggal muda, Anda langsung membayarkan semua tagihan dan cicilan. Semakin lama, semakin besar kemungkinan dana yang ada di tabungan malah terpakai untuk keperluan lainnya.

Membayar tagihan dan cicilan di tanggal muda pun menghindari kemungkinan lupa. Pasalnya cicilan dan tagihan jika kita telat sehari saja membayar, pasti ada biaya denda yang ditagihkan. Bukan lunas, nanti hutang justru bertambah. Tidak mau kan? 

4. Selain tagihan, jangan lupa untuk menabung

Selain tagihan yang harus dibayarkan di tanggal muda, jika Anda berkeinginan untuk menabungkan sebagian pendapatan, tabunglah di tanggal muda. Lagi-lagi agar sejumlah dana tersebut tidak terpakai untuk keperluan lain.

Baca Selengkapnya :   Ini Dia Daftar Gaji Pokok PNS 2020

Tabungan itu merupakan hal yang penting. Alih-alih sebagai dana darurat jika terjadi hal-hal diluar kendali, seperti sakit. Setidaknya Anda harus memiliki sejumlah dana sebagai dana darurat.

Biasanya banyak orang beranggapan bahwa tabungan itu di akhir bulan, ditentukan dari sisa uang yang ada. Tapi Anda bisa merubah mindset ini dengan menabung di tanggal muda. Dengan begitu jumlah dana yang akan ditabung konsisten.

Bagaimana dengan tips di atas, apakah Anda sudah mengaplikasikannya pada kehidupan sehari-hari? Semoga di tanggal muda ini, Anda sudah bisa lebih mengatur keuangan ya!

Daftar Isi

Jangan Lewatkan Kesempatan Menjadi Reseller Kami!

Bergabung sekarang dan nikmati keuntungannya!