Mencari tempat magang bagi para mahasiswa yang baru lulus maupun yang akan mengikuti program kerja magang saat ini bukanlah hal yang sulit. Walaupun memang banyak sekali perusahaan di dunia yang memberlakukan layoff, pemotongan gaji, bahkan pemutusan hubungan kerja (PHK), akan tetapi masih ada perusahaan-perusahaan yang membuka peluang magang.
Bagi Anda yang masih bingung ingin menentukan magang di mana, simak berbagai macam tips di bawah ini.
Daftar Isi
ToggleTentukan tujuan karir
Hal pertama yang harus Anda lakukan adalah menetapkan tujuan karir Anda secara jelas. Pertimbangkan bidang industri atau pekerjaan yang sesuai dengan keahlian Anda, dan apa yang ingin dicapai melalui pengalaman magang tersebut. Apakah ingin mendapatkan pengalaman di bidang yang Anda inginkan, sebagai bentuk untuk memperluas jaringan profesional atau mencari peluang kerja di perusahaan impian.
Lakukan riset tentang perusahaan
Pastikan Anda juga melakukan riset mendalam tentang perusahaan ditempat Anda mencari program magang. Jadi pelajari misi, visi, nilai dan budaya perusahaan tersebut untuk memastikan segalanya sesuai dengan nilai dan minat Anda. Juga lakukan peninjauan terhadap reputasi perusahaan dalam industri, serta prestasi atau proyek yang sudah pernah dilakukan sebelumnya. Adanya informasi ini akan sangat membantu memastikan bahwa pilihan tempat magang Anda memang sesuai dengan tujuan dan minat yang ingin Anda capai.
Perhatikan waktu dan durasi magang
Umumnya, program magang berjalan selama 3-6 bulan, akan tetapi ada juga program yang lebih singkat atau panjang, tergantung ketentuan yang diterapkan tiap perusahaan. Selain itu, Anda juga harus mengetahui durasi jam kerja di tempat nantinya Anda akan bekerja. Jangan sampai waktu magang Anda tidak cocok dengan Anda bahkan sampai harus ada yang dikorbankan.
Apakah magang dibayar atau tidak
Memang program magang pada dasarnya berfokus pada pengalaman yang didapat dibanding melihat seberapa besar gaji yang diberikan. Tapi, tetap saja, jangan sampai Anda tidak memprioritaskan kebutuhan mu.
Katakanlah tempat magang Anda cukup jauh dan memakan waktu yang cukup lama, sehingga membutuhkan biaya transportasi yang cukup besar. Anda bisa bertanya ke perusahaan apakah memungkinkan untuk mendapat benefit dalam bentuk memenuhi kebutuhan transportasi dan konsumsi sebagai bentuk pemenuhan kebutuhan dasar saja.
Pilih tempat yang memiliki peluang di masa depan
Di zaman yang teknologi berkembang begitu cepat, sebisa mungkin Anda harus memilih perusahaan yang sudah familiar dengan dunia teknologi agar nantinya tidak ketinggalan. Hal ini juga dapat membantu Anda untuk bisa beradaptasi dengan teknologi dan dunia digital yang berkembang begitu pesatnya. Anda bisa berkonsultasi dengan dosen untuk memilih apakah perusahaan yang akan Anda tuju adalah perusahaan yang bisa membantumu berkembang atau tidak.