Pengertian kepuasan kerja menurut wikipedia adalah “ukuran dari tingkat kepuasan pekerja dengan jenis pekerjaan mereka yang berkaitan dengan sifat dari tugas pekerjaannya, hasil kerja yang dicapai, bentuk pengawasan yang diperoleh maupun rasa lega dan menyukai terhadap pekerjaan yang ditekuninya.”
Selain definisi di atas beberapa penulis mempunyai kesimpulan sendiri tentang pengertian dari kepuasan kerja, berikut ini penjelasannya :
- Mila Badriyah (2015) mengartikan kepuasan kerja adalah sikap atau perasaan karyawan terhadap aspek-aspek yang menyenangkan atau tidak menyenangkan mengenai pekerjaan yang sesuai dengan penilaian masing-masing pekerja.
- Wexley dan Yukl berpendapat bahwa kepuasan kerja sebagai “the way an employee feels about his or her job”. Artinya bahwa kepuasan kerja adalah cara pegawai merasakan dirinya atau pekerjaannya. dapat disimpulkan bahwa kepuasan kerja adalah perasaan yang menyokong atau tidak menyokong dalam diri pegawai yang berhubungan dengan pekerjaan maupun kondisi dirinya. Perasaan yang berhubungan dengan pekerjaan melibatkan aspek-aspek seperti upaya, kesempatan pengembangan karier, hubungan dengan pegawai lain, penempatan kerja, dan struktur organisasi. Sementara itu, perasaan yang berhubungan dengan dirinya antara lain berupa umur, kondisi kesehatan, kemampuan dan pendidikan.
- Newstrom mempunyai pendapat yang berbeda tentang kepuasan kerja, “job satisfaction is the favorableness or unfavorableness with employees view their work”. Kepuasan kerja berarti perasaan mendukung atau tidak mendukung yang dialami seorang pegawai saat bekerja.
- Angga Leo: pengertian Kepuasan itu terjadi apabila kebutuhan-kebutuhan individu sudah terpenuhi dan terkait dengan derajat kesukaan dan ketidaksukaan dikaitkan dengan Pegawai; merupakan sikap umum yang dimiliki oleh Pegawai yang erat kaitannya dengan imbalan-imbalan yang mereka yakini akan mereka terima setelah melakukan sebuah pengorbanan. Apabila dilihat dari pendapat Robin tersebut terkandung dua dimensi, pertama, kepuasan yang dirasakan individu yang titik beratnya individu anggota masyarakat, dimensi lain adalah kepuasan yang merupakan sikap umum yang dimiliki oleh pegawai.
- Keadaan emosional yang menyenangkan dengan mana para karyawan memandang pekerjaan mereka. Pengertian Kepuasan kerja mencerminkan perasaan seseorang terhadap pekerjaannya. Ini dampak dalam sikap positif karyawan terhadap pekerjaan dan segala sesuatu yang dihadapi di lingkungan kerjanya, Taufik Noor Hidayat (104263213).
Setelah mengetahui pengertian kepuasan kerja, tentu segala sesuatu memiliki penyebabnya, seperti pepatah “tidak ada asap tanpa api”. Berikut ini adalah beberapa hal yang mempengaruhi kepuasan kerja, terutama kepuasan kerja pegawai.
Secara umum penyebab kepuasan kerja dapat dibagi menjadi dua bagian besar, yaitu penyebab peningkatan kepuasan kerja dan penyebab penurunan kepuasan kerja. Berikut penjelasannya.
Daftar Isi
TogglePenyebab meningkatnya kepuasan kerja
Penyebab meningkatnya kepuasan kerja dikutip dari. Ada 7 hal yang menjadi penyebab kepuasan kerja dapat meningkat :
- Memberikan Fleksibilitas
- Mengurangi Stres di Perjalanan
- Buat Waktu Kerja Lebih Efisien
- Buat Komunikasi Menjadi Lebih Mudah
- Dorong Gaya Hidup Sehat
- Ciptakan Lingkungan yang Positif untuk Pertumbuhan
- Ciptakan Rutinitas yang Seru
Dampak Positif
Dari 7 hal yang menyebabkan kepuasan kerja meningkat maka hasilnya diharapkan akan meningkat pula.
Seperti hasil penelitian dari Tim Judge dan rekan-rekannya dengan jumlah sample sebanyak 312. Menghasilkan kesimpulan penting, yaitu :
“Bukti penelitian menunjukkan bahwa kepuasan tidak selalu mengarah pada peningkatan kinerja individu tetapi mengarah pada peningkatan tingkat departemen dan organisasi”
Dari hasil di atas dapat kita simpulkan bahwa dampak dari perhatian perusahaan terhadap kepuasan kerja karyawan akan memberikan peningkatan kinerja di tingkat departemen dan organisasi. Harapan dari kesimpulan ini adalah investasi yang telah diberikan kepada karyawan dapat berbuah manis untuk perusahaan.
Penyebab turunnya kepuasan kerja
Setelah membahas tentang penyebab positif dan dampaknya, selanjutnya pembahasan akan menuju pada “Penyebab turunnya kepuasan kerja”. Berikut adalah beberapa faktor yang menjadi penyebab turunnya kepuasan kerja pada perusahaan.
- Dibayar rendah.
- Pertumbuhan Karier Terbatas.
- Kurangnya minat.
- Manajemen yang buruk.
- Bos yang Tidak Mendukung.
- Kurangnya Pekerjaan yang Berarti.
- Peluang untuk pertumbuhan atau insentif untuk pekerjaan yang bermakna.
- Keseimbangan Pekerjaan dan Kehidupan.
Dampak negatif
Dampak negatif rendahnya kepuasan kerja dikemukakan oleh Robbins & Judge (2015), Ketidakpuasan mengarahkan perilaku untuk meninggalkan organisasi, termasuk mencari sebuah posisi baru serta pengunduran diri, berhentinya pekerja secara kolektif merupakan kerugian total bagi organisasi atas pengetahuan, keahlian, kemampuan dan karakteristik lainnya dari karyawan tersebut. Respons lain dari ketidakpuasan karyawan adalah membiarkan kondisi memburuk, termasuk absen dan keterlambatan kronis, berkurangnya usaha dan tingkat kesalahan yang bertambah. Sebuah tinjauan atas 300 studi menyatakan korelasi yang cukup kuat, organisasi dengan lebih banyak pekerja yang puas cenderung lebih efektif dibandingkan dengan organisasi yang pekerjanya tidak puas