fbpx

Ingin Menjadi Seorang Business Analyst? Ini Sederet Tugasnya!

Bagikan artikel ini

Business Analyst

Business Analyst atau analisa bisnis adalah salah satu profesi yang cukup penting dalam sebuah perusahaan. Biasanya seorang business analyst diperlukan oleh perusahaan yang membutuhkan analisa yang lebih mendalam akan kegiatan bisnis mereka agar bisa mencapai target sesuai harapan bahkan lebih.

Dalam melakukan tugasnya, seorang business analyst akan dekat dengan bidang Teknologi Informasi atau Information Technology (IT). Walaupun tidak semua business analyst adalah orang yang ahli dibidang IT, akan tetapi mereka setidaknya memiliki pemahaman umum mengenai cara kerja sistem, produk, dan alat-alat IT. Tak hanya itu seorang business analyst juga memiliki kemampuan komunikasi lisan dan tulisan yang baik, keterampilan interpersonal dan konsultatif, berpikir analitis dalam memecahkan suatu masalah, berorientasi pada detail dengan tingkat akurasi tinggi, kemampuan mengorganisir, memiliki pengetahuan luas akan struktur bisnis, dan mampu menganalisis manfaat biaya.

Tugas Business Analyst

Biasanya seorang analisa bisnis dibutuhkan karena perusahaan sedang melakukan pengkajian yang benar dan akurat akan rencana strategis, model bisnis, dinamika, masalah, dan potensi yang ada. Seorang yang berprofesi sebagai analisa bisnis diharapkan mampu menjalankan tugas-tugas utamanya agar nantinya perusahaan dapat bertahan, mencapai target, dan berkembang. Berikut tugas-tugas dari business analyst tersebut:

  • Melakukan analisa perilaku konsumen dan data pasar.
  • Melakukan analisa struktur organisasi dan kebijakan yang diberlakukan perusahaan.
  • Melaksanakan pekerjaan yang berkaitan dengan sistem dokumentasi dan penyebarluasan informasi keadaan pasar yang tengah terjadi termasuk perilaku konsumen, yang akan digunakan sebagai dasar acuan user perusahaan.
  • Melakukan monitoring serta evaluasi data yang sudah diperoleh dari berbagai pengolahan data, baik itu dari jurnal, koran, dan penelitian lainnya.
  • Memberikan solusi yang tepat dalam upaya meningkatkan mutu layanan dan kinerja bisnis perusahaan dalam mencapai tujuan perusahaan.
  • Membantu project manager dan tenaga ahli lain dalam merancang desain aplikasi yang efektif dan efisien.
Baca Selengkapnya :   Pentingnya Perencanaan SDM Dalam Perusahaan

Kemampuan Yang Dibutuhkan

Agar bisa menjadi seorang business analyst, Anda harus menguasai beberapa keterampilan dan pengetahuan. Pada dasarnya, seorang analis bisnis setidaknya harus memiliki keterampilan dalam hal Analysis, Leadership, Business Process and Planning, serta Technical Knowledge

Selain itu Anda juga seharusnya bisa berpikir kritis, problem solving, menyusun informasi dan Pertimbangan dan Pengambilan Keputusan. Sebetulnya banyak keterampilan yang harus dikuasai, namun setidaknya Anda harus menguasai keterampilan yang sudah disebutkan diatas.

Sedangkan untuk pengetahuan atau skills Anda harus menguasai beberapa seperti administrasi dan manajemen bisnis, mengetahui tentang ekonomi dan akuntansi, dapat berbahasa Inggris, serta manajemen personalia dan Sumber Daya Manusia.

Daftar Isi

Categories

Jangan Lewatkan Kesempatan Menjadi Reseller Kami!

Bergabung sekarang dan nikmati keuntungannya!